

UPACARA PEMBUKAAN MPLS RAMAH 2025
Ditulis Oleh : Rima Kesuma, S.Si. - Minggu, 21 September 2025

Tahun ajaran baru merupakan momen yang penuh semangat, harapan, dan motivasi bagi seluruh warga sekolah. Peserta didik kembali memasuki lingkungan belajar dengan wajah-wajah baru, pengalaman baru, serta kesempatan untuk mengembangkan diri. Guru dan tenaga kependidikan menyambut siswa dengan penuh antusiasme, menciptakan suasana belajar yang menyenangkan, aman, dan mendukung tercapainya prestasi.
Selain itu, Tahun Ajaran baru juga menjadi titik awal bagi siswa untuk menetapkan tujuan, membangun kebiasaan belajar yang baik, serta menjalin persahabatan dan kerjasama di antara teman-teman sekelas. Sekolah hadir sebagai rumah kedua, tempat siswa tidak hanya memperoleh ilmu pengetahuan, tetapi juga menumbuhkan karakter, kreativitas, serta kepedulian sosial.
Dengan semangat baru, seluruh warga sekolah diharapkan dapat bersama-sama mewujudkan lingkungan belajar yang positif, inovatif, dan inspiratif, sehingga tahun ajaran ini menjadi perjalanan yang penuh makna menuju masa depan yang lebih baik.
Setelah libur panjang kenaikan kelas / kelulusan di Tahun Ajaran 2024/2025. Hari Pertama masuk sekolah SMP Namira Tahun Ajaran Baru 2025/2026 jatuh pada Tanggal 14 Juli 2025 di hari Senin. Mengawali hari pertama masuk sekolah maka diadakan Upacara Bendera Perdana di Tahun Ajaran baru kali ini sekaligus Pembukaan secara simbolis MPLS Ramah 2025 oleh Kepala SMP Namira Gatot Ary Bowo, S.Pd.
Tujuan dari MPLS Ramah untuk siswa baru Angkatan ke-7 yaitu Menumbuhkan motivasi dan semangat belajar sejak hari pertama dengan mengenalkan visi, misi, budaya, dan aturan sekolah. Membangun rasa kebersamaan dan kekeluargaan antara siswa baru, kakak kelas, guru, dan seluruh warga sekolah. Menanamkan nilai-nilai Islami, kemadirian, kedisiplinan, tanggung jawab, dan sportivitas yang akan menjadi dasar dalam kehidupan di sekolah. Serta menumbuhkan rasa percaya diri dan kesiapan mental siswa baru dalam menghadapi proses belajar di jenjang SMP Namira.
Informasi dokumentasi foto-foto ada di Instagram SMP Namira @namirajuniorhighschool pada link dibawah ini :
https://www.instagram.com/p/DMFjuIFyngs/?igsh=dnd0dGF5aGpuOHM1